saya dilahirkan pada tanggal 04 April 1974 di Bima Nusa Tenggara Barat. Setelah tamat SMP tahun 1990, saya melanjutkan studi ke luar provinsi tepatnya di Pesantren Sunan Pandanaran Yogyakarta di tamatkan tahun 1993, pada tahun 1994 saya memasuki jenjang perguruan tinggi di STIE Yogyakarta tamat tahun 1998. Saat dibangku perkuliahan, saya aktif di organisasi HMI serta aktif di Senat mahasiswa. Setelah tamat dari perkuliahan berbagai aktivitas saya lakukan seperti berdagang, menjadi guede di wilayah Yogyakarta dan Jakarta. Pada tahun 2000 saya kembali ke kampung halaman di Bima dan memulai pekerjaan di dunia percetakan, kemudian saya mengenal dunia jurnalistik pada tahun 2003 menjadi wartawan di koran lokal Harian Umum Bimaekspres. Keluar dari Harian Umum Bimaekspres sekarang saya merintis pembentukan harian Timur dan terbit perdana pada tanggal 28 April 2009. Semoga usaha yang saya rintis ini berjalan dengan baik dan menjadi koran yang dicintai oleh masyarakat serta sukses dalam membawa koran ini lebih maju lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar