KOTA BIMA, TIMUR.-Walikota Bima Drs HM Nur A Latif mengingatkan kaum perempuan untuk lebih memahami tugas-tugas utamanya sebagai perempuan untuk penunjang perannya sebagai pembimbing generasi. Hal itu akan lebih bermakna ketimbang memikirkan emansipasi yang salah kaprah. “Kita patut menghargai persamaan hak bagi perempuan, tetapi yang harus lebih diperhatikan adalah menyangkut tugasnya sebagai perempuan, karena di sana ada perbedaan tugas yang sangat menonjol,” katanya pada peringatan hari Ibu yang digelar di Paruga Nae Selasa kemarin.
Menurut Nurlatif, memberikan bimbingan kepada anak adalah salah satu bagian penting yang menjadi tugas perempuan, momen hari ibu itu ujar dia, hendaknya dipahami sebagai peningkatan peran perempuan itu sendiri dalam keluarga. “Banyak hal yang dapat kita ambil melalui hari ibu, dan tugas memang terdapat banyak perbedaan tapi harus ada persamaan hak,” katanya.
Di sisi lain, Nurlatif menyesalkan adanya sejumlah siswa yang masih berkeliaran ketika jam belajar di sekolah, sebab selain tanggungjawab guru di sekolah, masalah siswa yang berkeliaran juga merupakan tanggungjawab orangtua. “Terkadang kita masih mendapati pelajar yang berkeliaran, dimana gurunya, anak siapa itu, apa orangtuanya tidak tahu kalau anaknya tidak masuk sekolah, hal-hal seperti ini yang perlu mendapat perhatian kita,” ujarnya.
Selain itu Nurlatif juga menyesalkan aksi demo yang merusak fasilitas milik Pemerintah Kota (Pemkot) Bima, padahal demo itu diarahkan ke Pemkab Bima dan berkaitan masalah yang terjadi di Pemkab Bima. “Jika perlu saya akan suruh orang untuk memukul pendemo jika merusak fasilitas milik Kota,” ujarnya.(TIM.01)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar